Begini Cara Mudah Membuat Martabak Pandan Gulung

 

Resep martabak manis teflon © 2021 brilio.net

BEGINI.ID:

Bahan:
- 125 gr terigu serbaguna
- 2 sdm susu bubuk
- 3 sdm gula pasir
- 170 ml air endapan pandan
- 1/4 sdt baking soda
- 1/2 sdt ragi instant
- 2 sdm butter lelehkan
- 1 butir telur
- 1/4 sdt soda kue

Cara membuat:
1. Campur terigu, susu bubuk, gula pasir, baking soda, dan ragi. Aduk rata semuanya, kemudian masukkan air endapan pandan, aduk hingga rata jangan sampai ada yang bergelindir.
2. Diamkan kurang lebih 1 jam. Masukkan butter yang sudah dilelehkan dan telur yang dikocok lepas ke dalam adonan aduk rata.
3. Panaskan teflon (tidak perlu diolesi apa-apa) gunakan api yang sangat kecil.
4. Terakhir masukkan baking soda ke dalam adonan. Tuang adonan ke teflon. Tunggu hingga berlubang, taburi sedikit gula pasir lalu tutup.
5. Jika bagian atas sudah agak kering, matikan api dan taburi isian sesuai selera lalu gulung.

Lebih baru Lebih lama