5 Cara Mudah untuk Mencoba Tren Gaya Color Blocking Agar Tidak Terlihat Norak

 5 Cara Mudah untuk Mencoba Tren Gaya Color Blocking Agar Tidak Terlihat Norak

BEGINI.ID - Ketika warna-warna netral memberikan rasa aman dalam tampilan, warna bold yang mencolok dan solid memberikan impresi kontras. Pada musim gugur 2021, kita diajak untuk berani tampil berbeda dengan menggunakan warna-warna cerah, seperti fuschia, merah, biru, kuning di tengah suasana yang gloomy. Walaupun Indonesia termasuk negara tropis yang tidak mengalami musim gugur, tidak ada salahnya kamu mengikuti tren warna tersebut.

Satu warna bold cukup mudah jika dikenakan dalam suatu tampilan, tapi akan tricky jika dikombinasikan dengan warna bold lainnya. Namun, jika kamu berhasil menguasai teknik color blocking atau menabrakan dua atau tiga warna mencolok sekaligus, dijamin gayamu menjadi semakin feminin, keren, dan menarik atensi, Beauties. Nah, ini trik color blocking yang bisa kamu lakukan untuk memadukan tren musim gugur yang dipenuhi warna bold tersebut.

 

Trik Color Blocking untuk Tren Warna Musim Gugur 2021 

Color Wheel/
Color Wheel/ Foto: pinterest.com/Wellesley & King

Kunci utama yang perlu diperhatikan saat melakukan color blocking adalah memerhatikan color wheel atau roda warna. Satu kolom warna terdiri dari beberapa shade berbeda. Dapatkan inspirasi color-blocking yang berbeda dari street style Paris Fashion Week Fall 2021 di bawah ini, Beauties!


1. Gunakan Satu Warna dengan Shade Berbeda atau yang Bertolak Belakang pada Color Wheel

Memerhatikan shade pada color wheel/
Memerhatikan shades pada color wheel/ Foto: wwd.com/Kuba Dabrowski

Untuk memadukan warna, kamu memiliki dua pilihan yang bisa menjadi eksperimen. Pertama, pilih satu warna untuk baju dan shade lain, baik lebih gelap maupun terang, dari warna tersebut untuk potongan lainnya, seperti celana atau blazer. Keseluruhan gaya ini menjadi monokromatik yang memukau. 

Cara kedua dengan memilih warna yang saling bertolak belakang dari color wheel. Misalnya, kamu mengenakan setelan blazer dan celana ungu pastel yang kamu kombinasikan dengan T-shirt kuning pastel. Selain itu, kamu juga bisa memadukan warna sesuai dengan color family-nya, yaitu warm colorscool colors, dan neutral colors.


2. Gunakan Pakaian Bermotif untuk Mengikat Keseluruhan Look

Street Style Copenhagen Fashion WeekStreet Style Copenhagen Fashion Week/ Foto: IMAXtree

Trik berikutnya butuh keberanian dan kreativitas ekstra, yaitu menggunakan pattern untuk mengikat kesatuan tampilan. Look yang disuguhkan akan berbeda dan eksentrik dengan styling ini. Cukup perhatikan warna utama yang ingin kamu gunakan, lalu pilih warna lainnya yang sesuai dengan warna utama tersebut. Kamu juga bisa menggunakan pattern dengan warna senada dengan keseluruhan outfit.

3. Kombinasikan dengan Warna Netral

Kombinasi dengan warna netral/
Kombinasi dengan warna netral/ Foto: wwd.com/Kuba Dabrowski

Bagi kalian yang masih ragu dengan color blocking, memadukan dengan warna netral akan  semakin menggugah warna bold. Misalnya jaket berwarna mint dan collar fur navy yang melapisi hoodie dan celana hitam seperti yang tampak pada street style Paris Fashion Week di atas. Warna-warna seperti hitam, putih, dan beige yang aman dikenakan tidak akan salah jika dipadupadankan, Beauties!

4. Mainkan dengan Aksesori

Color blocking dengan aksesori/
Color blocking dengan aksesori/ Foto: wwd.com/Kuba Dabrowski

Selain memadukannya dengan warna netral, kamu bisa memanfaatkan aksesori untuk melakukan color blocking. Aksesori yang bisa kamu pilih pun beraneka macam, baik dengan menggunakan tas, maupun fur collar berwarna mencolok tentu membuat penampilan semakin ekstra.

5. Warna dan Bahan yang Berbeda

Berbeda bahan/
Berbeda bahan dan warna sekaligus/ Foto: fashionista.com/Imaxtree

Trik lain untuk meningkatkan permainan color blocking-mu adalah dengan menggunakan bahan yang berbeda, Beauties! Perpaduan fur dan leather seperti gambar di atas justru membuat gayamu berani dan berbeda dari yang lainnya.

Selamat bereksperimen dan ayo tunjukkan gaya beranimu, Beauties!

Lebih baru Lebih lama