Begini Cara Membuat Sambal goreng krecek kentang ati ampela.

 resep sambal goreng krecek © berbagai sumber

BEGINI.ID:

Bahan:
- 5 pasang ati ampela
- 1/2 kg kentang, potong dadu
- 20 gr kerupuk krecek
- 3 sdm fibercreme larutkan dengan 250 ml air
- Garam secukupnya
- Kaldu jamur secukupnya
- 2 lembar daun salam

Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 15 buah cabai merah keriting
- 10 buah cabai rawit merah

Bumbu tambahan:
- 3 cm lengkuas, geprek
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 2 batang serai, geprek

Cara membuat:
1. Rebus ati ampela dengan air secukupnya, tambahkan 2 lembar daun salam dan garam secukupnya. Angkat, tiriskan. Kemudian goreng ati ampelanya, angkat, potong-potong, sisihkan.
2. Goreng kentang, angkat, sisihkan.
3. Tumis bumbu halus dan bumbu tambahan sampai matang, masukkan fiber creme yang sudah dilarutkan dengan air, tambahkan garam dan kaldu jamur secukupnya, jika sudah mendidih masukkan kerupuk krecek, aduk sampai kreceknya lunak.
4. Kemudian masukkan ati dan kentang, aduk rata, koreksi rasa.
5. Siap disajikan.

Lebih baru Lebih lama