Sudah Terdaftar di BPOM, Kenalan dengan Skincare Lokal Skinsena, Harga Mulai Rp20 Ribuan!

 Sudah Terdaftar di BPOM, Kenalan dengan Skincare Lokal Skinsena, Harga Mulai Rp20 Ribuan!

BEGINI.ID - Kamu yang mau cantik dan dengan dengan harga terjangkau, Skincare lokal Skinsena bisa jadi pilihanmu.

Produk-produk Skinsena diketahui diproduksi di pabrik yang aman dan higienis, Beauties. Skinsena mengklaim produknya tidak membuat ketergantungan atau efek samping seperti produk abal-abal dan tentunya sudah lolos BPOM, lho! Selain itu juga bebas dari bahan merkuri, hidroquinon, steroid dan bahan pemutih yang berbahaya.

Walau begitu, Skinsena menjual produknya dengan harga yang relatif terjangkau. Skincare murah ini juga mudah didapatkan di berbagai e-commerce atau reseller di tiap kota. Apa saja, sih, produk Skinsena? Simak di bawah ini, ya, Beauties!

1. Glowing Facewash

Skincare murah dari Skinsena, Glowing Facewash
Skincare murah dari Skinsena, Glowing Facewash / foto : shopee.id

Skinsena, brand skincare lokal ini pertama meluncurkan Glowing Series, dengan produk pertamanya adalah glowing facewash. Sesuai namanya, glowing facewash ini berfungsi untuk membersihkan wajah dengan lembut tanpa terasa kering ataupun kulit ketarik.

Glowing facewash ini diperkaya dengan kandungan jojoba oil, niacinamide, licorice extract, dan glycerin. Kombinasi formula ini membuatnya dapat membersihkan sekaligus mencerahkan kulit wajah.

2. Glowing Toner

Glowing Toner dari Skinsena
Glowing Toner dari Skinsena / foto : shopee.id

Produk selanjutnya dari skincare yang telah terdaftar di BPOM ini adalah produk glowing toner. Setelah menggunakan facewash, skincare routine dapat dilanjutkan dengan pemakaian toner.

Glowing toner dari Skinsena diformulasikan dengan niacinamide, witch hazel, aloe vera, sodium PCA dan allantoin. Produk ini berfungsi untuk melembapkan, menghidrasi, mencerahkan, membantu merawat kulit berjerawat dan menyamarkan bekas jerawat pada kulit wajah.


3. Glowing Serum

Skinsena Glowing Serum untuk Mencerahkan
Skinsena Glowing Serum untuk Mencerahkan / foto : shopee.id

Jika Beauties ingin wajah tampak lebih cerah dan sehat, bisa coba glowing serum dari Skinsena. Glowing serum ini memiliki kandungan sodium hyaluronate, niacinamide, aloe vera, salicylic acid dan sodium PCA.

Gabungan kandungan ini membuat dapat membantu menghidrasi, melembapkan kulit, menyamarkan flek hitam dan bekas jerawat, mengurangi komedo dan mencegah penuaan dini pada kulit wajah.

4. Day Cream

Skinsena Day Cream
Skinsena Day Cream / foto : shopee.id

Tentunya skincare routine tidak lengkap tanpa pelembap. Dengan kandungan sodium hyaluronate, niacinamide, rose extract, hexamidine diisethionate dan tranexamid acid, day cream ini dapat melembapkan, mencerahkan, melindungi kulit dari radikal bebas serta mampu merawat kulit berjerawat.

5. Night Cream

Skinsena Night Cream
Skinsena Night Cream / foto : shopee.id

Tidak hanya day cream, Skinsena juga mengeluarkan produk night cream. Kandungannya tidak jauh dari day cream, hanya saja ada tambahan kandungan aloe vera, grapeseed oil, allantoin dan lemon extract.

Night cream berfokuskan pada perawatan kulit yang bermasalah, seperti membantu meredakan jerawat dan kemerahan, mengurangi minyak berlebih, mengecilkan pori-pori hingga membantu mengatasi penuaan dini.


6. Glowing Mask

Produk Masker Skinsena, Glowing Mask
Produk Masker Skinsena, Glowing Mask / foto : shopee.id

Tidak sampai situ saja, Skinsena juga mengeluarkan produk skincare murah berupa masker. Glowing Mask ini merupakan masker bubuk yang bisa dicampur dengan toner untuk mengangkat kotoran dan minyak berlebih, mengatasi jerawat serta mencerahkan wajah. Kandungan yang ada di dalam masker Skinsena ini ialah niacinamide, green tea, lemon, licorice, allantoin, kaolin clay dan bentonite clay.

Informasi Harga Skincare Skinsena

Produk skincare lokal dari Skinsena ini dibanderol dengan harga yang relatif murah. Yakni di kisaran: untuk glowing facewash dihargai Rp33 ribuan, glowing toner Rp32 ribuan, glowing serum Rp29 ribuan, day cream Rp27 ribuan untuk 9 gram sedangkan untuk 40 gram seharga Rp73 ribuan.

Untuk night cream-nya dihargai Rp31 ribuan untuk 9 gram dan Rp78 ribuan untuk 40 gram, terakhir glowing mask dibanderol dengan harga Rp29 ribuan.

Tertarik mencoba Skinsena, Beauties? Atau malah sudah pernah mencobanya? Share review-mu di kolom komentar, ya!

Lebih baru Lebih lama