Begini Cara Gampang Membuat Iga penyet sambal terasi

 

resep iga penyet pedas  berbagai sumber

BEGINI.ID:

Bahan:
- 1 kg iga sapi
- 1,5 liter air
- 2 batang serai, memarkan
- 3 lembar daun salam
- 5 lembar daun jeruk
- 1 sdm air asam jawa
- Garam dan gula merah secukupnya

Bumbu halus:
- 7 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 1 sdm ketumbar
- 1 sdt merica
- 2 cm jahe

Bahan sambal:
- 2 buah cabai merah besar
- 15 cabai rawit (sesuai selera)
- 4 butir bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 1 sdt terasi goreng
- Garam dan gula merah secukupnya

Pelengkap:
- 2 siung bawang putih, cincang kasar lalu goreng kering, untuk taburan
- Lalapan sesuai selera

Cara membuat:
1. Masukkan iga, daun salam, daun jeruk, serai, garam, gula merah, air asam dan bumbu halus dalam panci presto, tuangi air lalu tutup panci, presto selama 15-20 menit, matikan api, biarkan uap panasnya hilang, buka tutup presto, ambil iga dan tiriskan.
2. Goreng iga sebentar, angkat, tiriskan.
3. Sambal: goreng semua bahan (kecuali terasi, garam dan gula merah), sampai matang, angkat, ulek bersama gula, garam dan terasi sampai rata lalu tata iga di atas sambal, penyet sedikit dengan ulekan, taburi bawang putih goreng, sajikan segera dengan lalapan.

Lebih baru Lebih lama